Pada tanggal 22 Maret, Arranet menggelar acara kajian dan buka bersama di Hotel Swiss Belresidences Rasuna Epicentrum, Jakarta. Acara ini dihadiri oleh karyawan-karyawan Arranet dari berbagai divisi. Sebelum berbuka, Ustaz Ikrimah Arfan memberikan kultum Islam yang menginspirasi. Setelah azan Maghrib, suasana penuh suka cita tercipta saat semua merayakan buka bersama. Acara ditutup dengan solat Isya berjamaah, mengingatkan pentingnya spiritualitas di tengah kesibukan. Acara ini tidak hanya mempererat hubungan antar karyawan, tetapi juga meneguhkan nilai-nilai kebersamaan dalam lingkungan perusahaan.
